Sholat Dhuha Membuka Pintu Rezeki

Sholat Dhuha Membuka Pintu Rezeki - Banyak sekali manfaat dan keutamaan sholat dhuha seperti salah satunya adalah mengganti sedekah dengan seluruh persendian sebagaimana hadits berikut ini.

Pada pagi hari diharuskan bagi seluruh persendian di antara kalian untuk bersedekah. Setiap bacaan tasbih (subhanallah) bisa sebagai sedekah, setiap bacaan tahmid (alhamdulillah) bisa sebagai sedekah, setiap bacaan tahlil (laa ilaha illallah) bisa sebagai sedekah, dan setiap bacaan takbir (Allahu akbar)juga bisa sebagai sedekah. Begitu pula amar ma’ruf (mengajak kepada ketaatan) dan nahi mungkar (melarang dari kemungkaran) adalah sedekah. Ini semua bisa dicukupi (diganti) dengan melaksanakan shalat Dhuha sebanyak 2 raka’at” (HR. Muslim no.  720).

Hadits Mengenai Sholat Dhuha

Sholat Dhuha Membuka Pintu Rezeki? Benarkah Itu?

Keutamaan yang lainnya adalah jika teman teman melaksanakan sholat dhuha maka Allah akan mencukupi kebutuhan kita hingga akhir siang sebagaimana yang dijelaskan hadits berikut.
“Allah Ta’ala berfirman: Wahai anak Adam, janganlah engkau tinggalkan empat raka’at shalat di awal siang (di waktu Dhuha). Maka itu akan mencukupimu di akhir siang.” (HR. Ahmad (5/286), Abu Daud no. 1289, At Tirmidzi no. 475, Ad Darimi no. 1451 . Syaikh Al Albani dan Syaikh Syu’aib Al Arnauth mengatakan bahwa hadits ini shahih)

Hadits diatas memiliki pengertian yang luas seperti yang dijelaskan oleh ‘Aunul Ma’bud –Al ‘Azhim Abadi- menyebutkan, “Hadits ini bisa mengandung pengertian bahwa shalat Dhuha akan menyelematkan pelakunya dari berbagai hal yang membahayakan. Bisa juga dimaksudkan bahwa shalat Dhuha dapat menjaga dirinya dari terjerumus dalam dosa atau ia pun akan dimaafkan jika terjerumus di dalamnya. Atau maknanya bisa lebih luas dari itu.” (‘Aunul Ma’bud, 4: 118)
At Thibiy berkata, “Yaitu engkau akan diberi kecukupan dalam kesibukan dan urusanmu, serta akan dihilangkan dari hal-hal yang tidak disukai setelah engkau shalat hingga akhir siang. Yang dimaksud, selesaikanlah urusanmu dengan beribadah pada Allah di awal siang (di waktu Dhuha), maka Allah akan mudahkan urusanmu di akhir siang.” (Tuhfatul Ahwadzi, 2: 478).
Teman teman mau dapat pahala seperti haji dan umroh? mudah saja, lakukan saja apa yang telah dijelaskan hadits dibawah ini.
Dari Anas bin Malik, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Barangsiapa yang melaksanakan shalat shubuh secara berjamaah lalu ia duduk sambil berdzikir pada Allah hingga matahari terbit, kemudian ia melaksanakan shalat dua raka’at, maka ia seperti memperoleh pahala haji dan umroh.” Beliau pun bersabda, “Pahala yang sempurna, sempurna dan sempurna.” (HR. Tirmidzi no. 586. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini hasan) (Shalat 2 rakaat tersebut adalah sholat dhuha.)

Al Mubaarakfuri rahimahullah dalam Tuhfatul Ahwadzi bi Syarh Jaami’ At Tirmidzi (3: 158) menjelaskan, “Yang dimaksud ‘kemudian ia melaksanakan shalat dua raka’at’ yaitu setelah matahari terbit. Ath Thibiy berkata, “Yaitu kemudian ia melaksanakan shalat setelah matahari meninggi setinggi tombak, sehingga keluarlah waktu terlarang untuk shalat. Shalat ini disebut pula shalat Isyroq. Shalat tersebut adalah waktu shalat di awal waktu.”
Wasiat tentang sholat dhuha
Berikut ini panduan dan tata cara sholat dhuha, mulai dari hakikat niat, tata cara melaksanakan sholat dhuha, surah apa yang dibaca ketika sholat, jumlah rakaat sholat dhuha, bacaan dzikir setelah sholat, hingga keutamaan dan manfaatnya. Silakan baca artikel ini hingga akhir agar teman teman bisa mengerjakan amalan sholat dhuha sesuai sunnah. Semoga berguna dan bermanfaat.

Niat Sholat Dhuha

Seperti yang sudah pernah saya jelaskan sebelumnya bahwa hakikat niat adalah amalan hati yang mana tidak memiliki bacaan khusus atau doa tertentu. Niatkan sholat dhuha hanya untuk Allah azza wa jalla. Jika teman teman ingin penjelasan lebih lengkap tentang hakikat niat bisa klik menubar blog kami.

Tata Cara Sholat Dhuha

Panduan Lengkap Tata Cara Sholat Dhuha
  1. Niat Sholat Dhuha
  2. Melakukan Takbiratul ihram. (AllahuAkbar) mengangkat kedua tangan seperti sholat biasanya
  3. Membaca doa Iftitah.
  4. Membaca Al Fatihah.
  5. Membaca surat pendek seperti Asy-Syam, Ad-Dhuha, Al-Kafirun, Al-Ikhlas ataupun surat apa saja yang ada di Al-Qur’an (tidak ada surat khusus dalam sholat dhuha).
  6. Melakukan gerakan Ruku, I’tidal, Sujud, hingga salam dengan membaca bacaan sesuai dengan masing-masing gerakan.
  7. Untuk Rakaat selanjutkan ikuti gerakan No. 2-6
Penjalasan Nomor 5 : Menurut Ibnu Abidin surat yang dibaca saat sholat dhuha adalah surat Asy-Syam pada rakaat pertama dan surat Ad-Dhuha pada rakaat kedua.
Hal ini berdasarkan riwayat dari Uqban bin Amir, “Kami diperintahkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam untuk shalat dhuha dengan membaca sejumlah surat. Di antaranya Asy-Syams dan Adh-Dhuha.”
Sementara dalam Nihayatul Muhtaj disebutkan bahwa yang lebih utama membaca surat Al-Kafirun dan Al-Ikhlas karena surat Al-Ikhlas setara dengan sepertiga Alquran dan Al-Kafirun setara dengan seperempat Alquran.
Teman teman bisa melaksanakan sholat dhuha 2 rakaat maupun 4 rakaat, dan apabila ingin melaksanakan 4 rakaat bisa dengan lakukan 2 rakaat kemudian salam dan 2 rakaat salam. Disini semoga mudah dipahami ya. Berikut panduan sholat berupa video.

Surah Apa yang Dibaca Saat Sholat Dhuha?

Tidak ada keterangan resmi tentang surat pendek apa yang harus dibaca, namun dari beberapa referensi pada rakaat pertama membaca surat Asy-Syams dan Rakaat kedua surat Ad-dhuha. Pendapat dari Ibnu hajar al-Atsqolani rakaat pertama beliau menyarakan surat Al-Kafirun dan rakaat kedua Al-Ikhlas.

Doa Sholat Dhuha

Bacaan Arab Doa Sholat Dhuha
Bacaan Latin Doa Sholat Dhuha

Doa Sholat Dhuha Latin


ALLAHUMMA INNADHDHUHA-A DHUHA-UKA, WALBAHAA-ABAHAA-UKA, WAL JAMAALA JAMAALUKA, WAL QUWWATA QUWAATUKA, WAL QUDROTA QUDROTUKA, WAL ‘ISHMATA ISHMATUKA.
ALLAHUMA INKAANA RIZQII FISSAMMA-I FA ANZILHU, WA INKAANA FIL ARDHI FA-AKHRIJHU, WA INKAANA MU’SIRON FAYASSIRHU, WAINKAANA HAROOMAN FA THOHHIRHU, WA INKAANA BA’IDAN FA QORIBHU, BIHAQQIDUHAA-IKA WA BAHAAIKA, WA JAMAALIKA WA QUWWATIKA WA QUDROTIKA, AATINI MAA ATAITA ‘IBAADAKASH SHOOLIHIIN.

Arti Doa Sholat Dhuha

“Ya Allah, sesungguhnya waktu dhuha itu adalah dhuhamu, keagungan itu merupakan keagunganmu, keindahan itu merupakan keindahanmu, kekuatan itu adalah kekuatanmu, kekuasaan itu adalah kekuasaanmu, dan penjagaan-penjagaan adalah penjagaanmu.”
“Ya Allah, jika rezeki aku masih di langit maka turunkanlah, jika ada di dalam bumi maka keluarkanlah, jika sulit maka mudahkanlah, apabila itu haram maka sucikanlah, jika jauh maka dekatkanlah”.
“Demi kebenaran dhuhamu, keagunganmu, keindahanmu, kekuatanmu dan kekuasaanmu, berikanlah kepadaku sebagaimana apa yang engkau berikan kepada hambamu yang sholeh”.
Perhatian : Doa diatas sangat banyak beredar di internet perlu diketahui doa diatas tidak shahih, tidak ada dalil yang kuat. Apakah boleh diamalkan? Perlu dipahami dan dijadikan prinsip bagi setiap orang yang beriman, bahwa ibadah dalam agama Islam bersifat tauqifiyah, artinya menunggu dalil. Karena hukum asal ibadah adalah haram kecuali jika ada dalilnya. Apapun bentuk ibadah tersebut dan siapapun yang mengajarkannya satu harga mati: semua harus berdalil. Jika tidak, maka itu bukan ibadah meskipun keliatannya adalah ibadah.

Berapa Rakaat Sholat Dhuha?

jumlah rakaat sholat dhuha
Lakukan sholat dhuha minimal 2 rakaat, jumlah rakaat yang dianjurkan yaitu 4 rakaat. Dan jumlah paling banyak adalah tidak terbatas.
Dari Abu Dardaa’ atau Abu Dzar, dari Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam.
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman: “Wahai Bani Adam, shalatlah untuk-Ku pada awal siang hari empat rakaat, niscaya Aku menjagamu sisa hari tersebut” [ HR at-Tirmidzi, kitab Shalât, Bab: Mâ Jâ`a fi Shalât ad-Dhuha, no. 475. Abu ‘Isa berkata: “Hadits hasan gharib”. Hadits ini dishahîhkan Ahmad Syakir dalam tahqiq beliau atas kitab at-Tirmidzi. Juga dishahihkan Syaikh al-Albâni dalam Shahîh Sunan at-Tirmidzi, 1/147.]


Dzikir Setelah Sholat Dhuha

Dzikir Setelah Sholat Dhuha
Pagi hingga siang hari adalah waktunya manusia beraktivitas, ada yang sekolah, bekerja, berdagang dll. Apabila teman teman memiliki waktu yang lebih luang sangat dianjurkan membaca dzikir seusai sholat dhuha. Yuk kita mulai membaca dzikir setelah sholat dhuha sebanyak 100x

Dari ‘Aisyah radhiallahu ‘anha, beliau berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengerjakan Sholat Dhuha. Setelah salam, kemudian beliau mengucapkan:
bacaan dzikir setelah sholat dhuha


“ALLAAHUMMAGHFIR-LII WA TUB ‘ALAYYA, INNAKA ANTAT TAWWAABUR ROHIIM” 100x

Artinya:
Ya Allah, ampunilah aku dan terimalah taubatku, sesungguhnya Engkau Maha Penerima Taubat lagi Maha Penyayang”.  Nabi -shallallahu ‘alaihi wa sallam- membacanya seratus kali. (HR. Bukhari dalam al-Adab al-Mufrad. Syaikh al-Albani mengatakan dalam kitab Shahih al-Adab al-Mufrad bahwa hadis ini shahih)

Waktu Solat Dhuha


waktu sholat dhuha
Seperti yang sudah dijelaskan pada awal artikel shalat dhuha sebaiknya dikerjakan mulai saat matahari meninggi setinggi tombak, lima belas menit atau dua puluh menit setelah matahari terbit, sampai tergelincir matahari, sebelum masuknya sholat dzuhur. Yaitu di antara pukul 8:30 hingga 11:00.

Sholat Dhuha Apakah Boleh Berjamaah?

Apabila sholat fardhu sangat dianjurkan berjamaah bagi laki laki dimasjid, namun apabila sholat sunnah dhuha apakah boleh melakukannya secara berjamaah? Banyak yang mempertanyakan akan hal ini. Faktanya sholat dhuha boleh dilakukan secara berjamaah namun dengan persyaratan berikut :
  1. Dilakukan kadang-kadang (tidak dijadikan kebiasaan).
  2. Tidak terikat hari, waktu, atau moment tertentu. Contoh : Dilaksanakan setiap selapan sekali (Misalnya : setiap jumat pon atau yang lainnya) Ketentuan hari semacan ini tidak dibolehkan.
  3. Tidak ada kesepakatan sebelumnya, atau tidak ada pengumuman kepada masyarakat.
  4. Tidak menjadi amalan yang menjamur dan banyak dilakukan masyarakat.
  5. Jumlah orang yang ikut berjamaah sedikit. Sehingga tidak boleh melaksanakan shalat dhuha berjamaah satu kampung, sebagaimana shalat fardhu.
  6. Tidak dilaksanakan bersama-sama di masjid.

Keutamaan Sholat Dhuha

Sebagaimana yang sudah saya jelaskan beberapa pada bagian awal artikel maka kita lanjutkan lagi pembasaan keutamaan melaksanakan shalat dhuha.
  1. Sebagai pengganti sedekah seluruh persendian
  2. Dicukupinya urusan hingga akhir siang
  3. Mendapatkan pahala Haji dan Umrah yang sempurna
  4. Termasuk dalam shalat awwabin (orang-orang yang kembali taat)
Penjelasan nomor 4 : Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Tidaklah menjaga shalat sunnah Dhuha melainkan awwab (orang yang kembali taat). Inilah shalat awwabin.” (HR. Ibnu Khuzaimah, dihasankan oleh Syaikh Al Albani dalam Shahih At Targhib wa At Tarhib 1: 164). Imam Nawawi rahimahullah berkata, “Awwab adalah muthii’ (orang yang taat). Ada pula ulama yang mengatakan bahwa maknanya adalah orang yang kembali taat” (Syarh Shahih Muslim, 6: 30).


Manfaat Sholat Dhuha

Bahwa kita ketahui sholat memiliki dampak positif bagi psikis sampai psikologis, Sholat dhuha jika dilakukan secara rutin tidak hanya bagus untuk fisik, namun bagus juga untuk mental. Berikut ini daftar manfaat sholat dhuha yang jarang diketahui.

Pengganti olahraga


Manfaat Sholat Dhuha
Kita tahu bahwa batas waktu sholat dhuha dilakukan di pagi hari yaitu sekitar pukul 08.30 hingga dzuhur. Nah, pada jam tersebut, biasanya sangat cocok untuk berolahraga. Dengan melaksanakan sholat dhuha, itu sama saja dengan berolahraga. Setiap sendi di tubuh kita akan bergerak alasannya ialah aktifitas sholat, mulai dari tangan, siku hingga lutut dan kaki.
Dan dengan gerakan ini kita telah melaksanakan olahraga tanpa sadar. Menurut Dr. Ebrahim Kazim (seorang dokter, peneliti, sekaligus eksekutif dari Trinidad Islamic Academy), menyatakan bahwa gerakan teratur dari sholat akan menguatkan otot berserta tendonnya, sendi serta berefek luar biasa terhadap sistem kardiovaskular.
Membuat punggung menjadi lurus
punggung lurus
Dengan sering melaksanakan sholat dhuha, berarti kita sering meluruskan tulang
punggung sehingga tulang punggunya yangasalnya membungkuk atau condong
kedepan dan bengkok kesamping, maka secara sedikit demi sedikit mampu kembali mirip sedia
kala jika Anda sering melaksanakan sholat dhuha.

Peredaran darah menjadi lancar
Sholat dhuha mampu melancarkan peredaran darah di dalam tubuh manusia. Mengapa
demikian ? Karena setiap gerakan di dalam sholat dhuha mampu mengalirkan darah dari
atas kepala hingga ke bawah. Mulai dari mengangkat kedua tangan, membungkuk
saat gerakan rukuk, kemudian juga gerakan sujud yang mana kepala berada lebih
rendah dibandingkan tubuh dan darah tersebut juga mengalir ke kepala kemudian
pada ketika duduk fatwa darah dinormalkan kembali.


Menyeimbangkan hormon
Sholat Dhuha sangat memiliki kegunaan untuk menormalkan produksi hormon dalam tubuh.
Memperbaiki kesehatan mental
Sholat Dhuha sangat memiliki kegunaan dalam menjaga kesehatan spiritual, menciptakan jiwa
merasa lebih tenang dan terhindar dari stres. Jika kita melakukannya dengan khusyu
dan fokus pada Tuhan, maka niscaya kita akan menerima ketenangan pikiran atau
jiwa.

Memelihara otak

Melalui serangkaian gerakan sholat dhuha, otak menjadi lebih rileks dan segar sehingga mampu menangkal stres. Menurut Dr. Ebrahim Kazim, ketika kita sholat maka akan ada ketegangan yang lenyap, alasannya ialah tubuh menyurakan zat mirip enkefalin dan endorfin yang efeknya menciptakan otak segar dan juga tenang. Selain itu, ketika kita bersujud, peredaran darah ke otak menjadi lebih optimal sehingga pasokan darah dan oksigen ke otak menjadi baik dan menciptakan otak mencair dalam pemikiran. Manfaat sholat dhuha untuk rohani

Membuat jiwa lebih tenang

Selain punya benefit dalam menjaga kesehatan dengan adanya beberapa gerakan sholat yang memang amat menunjukkan dampak baik pada kondisi tubuh, sholat dhuha juga sangat memiliki kegunaan untuk menjaga semangat, yang akan menjadikan jiwa lebih damai, apalagi jikalau rezeki sudah dibuka dan difasilitasi untuk mendapatkan rezeki oleh Allah.

Mengatasi stress


Sholat duha dan sholat lainnya akan membantu umat Islam untuk mendapatkan ketenangan pikiran sehingga terhindar dari stres. Stres itu sendiri ialah satu hal yang sangat mengganggu dan mampu menjadikan risiko banyak sekali penyakit. Dimulai dari aktifitas mengambil air wudhu, justru mampu menciptakan pikiran menjadi tenang, tapi jika ditambah dengan sholat dhuha tentunya akan jauh lebih tenang lagi.

Menurut dr. Ebrahim Kazim, ada ketegangan yang lenyap ketika melaksanakan sholat karena tubuh secara fisiologis menurunkan zat mirip enkefalin dan endorphin. Zat ini ialah homogen morfin, termasuk opiat. Efek keduanya juga tak berbeda dengan opium lainnya. Bedanya, zat ini termasuk materi alami yang diproduksi oleh tubuh itu sendiri, sehingga lebih bermanfaat dan terkontrol.

Jadi berdasarkan kebanyakan orang, dengan shalat dhuha saja, orang akan mendapatkan kedamaian dan juga rezeki yang lancar sehingga beberapa umat Islam melakukan sholat ini setiap hari.

Manfaat sholat dhuha untuk kecantikan

Kecantikan ialah salah satu hal yang diimpikan oleh semua wanita, oleh alasannya ialah itu selain merutinkan perawatan, umat Islam juga mampu menjaga kecantikan dengan cara melakukan sholat sholat wajib dan sholat sunnah, salah satu misalnya dengan sholat dhuha.

Membersihkan wajah

Sholat Dhuha juga sangat memiliki kegunaan untuk kecantikan yang pada ketika wudhu, wajah akan dicuci higienis dengan air sehingga kulit juga akan selalu bersih. Kemudian juga pada ketika wudhu, maka ketika mua dicuci, tentu saja menciptakan kulit wajah akan kencang sehingga tidak gampang kendur dan menunjukkan manfaat baka muda.
Wajah bercahaya
Dengan merutinkan sholat dhuha serta sholat fardu tentunya, maka keindahan dari wajah akan terpancar secara alami dengan sendirinya, sehingga sehabis berwudhu dan sholat, biasanya wajah seseorang akan terlihat lebih bercahaya. Dan hal itu sudah banyak yang membuktikannya.
Manfaat sholat dhuha untuk kesuksesan
Selain mencoba usaha, sholat juga merupakan salah satu cara untuk meraih sukses bagi semua orang. Bagi umat muslim, cara berdoa ialah dengan menjalankan ibadah sholat, termasuk diantaranya sholat dhuha. Manfaat yang dirasakan ialah :

Lalu, Sholat Dhuha Membuka Pintu Rezeki? Benarkah Itu?

Membuka pintu rezeki
Pada dasarnya sholat dhuha memang sangat bermanfaat untuk membukakan pintu rezeki, tak hanya itu tetapi juga akan membantu dalam menerima kesuksesan. Tapi kesuksesan tidak mampu dicapai hanya dengan berdoa tanpa adanya suatu ikhtiar dan berusaha.
Baca juga: Contoh Surat Dinas Resmin Yang Baik dan Benar
Nah itulah artikel Blog-Santai kali ini mengenai Sholat Dhuha Membuka Pintu Rezeki? Benarkah Itu? yang didapatkan dari berbagai sumber. Terimakasih sudah membaca, semoga bermanfaat.
Lebih baru Lebih lama